Prediksi BRI Liga 1 PSIS vs Pesik: Memori Final Liga Indonesia 2006 Terulang

Aulanews.id – PSIS Semarang kontra Persik Kediri akan mengawali seri kedua BRI Liga 1 2021/2022 pekan ketujuh akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Jumat (15/10/2021). Duel sengit kedua tim dibayangi memori final Liga Indonesia tahun 2006.

Seperti diketahui, PSIS Semarang bertemu Persik Kediri pada final Liga Indonesia (saat itu masih bernama Divisi Utama) musim 2006, dengan lokasi yang sama yaitu Stadion Manahan. Trofi juara berhasil diraih oleh Persik Kediri melalui gol tunggal Cristian Gonzales di babak perpanjangan waktu.

Mahesa Jenar, julukan PSIS, jelas tak ingin kegagalan setiap bertemu Persik kembali terulang. Terlebih PSIS kini kondisinya jauh lebih baik daripada Persik. Tim Mahesa Jenar untuk sementara berada di peringkat kedua klasemen sementara BRI Liga 1 dengan nilai 12.

Baca Juga:  Jelang Final Liga Champions: Jurgen Klopp Takjub dengan Carlo Ancelotti

PSIS belum terkalahkan dalam enam laga terakhir dan membuntuti Bhayangkara FC sebagai pemuncak klasemen. PSIS juga memiliki kedalaman skuad dan semangat juang luar biasa, walau dalam enam laga hanya didampingi oleh seorang caretaker.

Berbeda dengan PSIS Semarang, Persik Kediri masih berkutat di papan bawah, tepatnya di posisi 16 dengan bekal lima poin. Tim Macan Putih harus segera melepaskan jeratan zona degradasi. Persik juga dalam proses transisi setelah adanya pergantian pelatih kepala, setelah Joko Susilo mengundurkan diri.

Ujian Konsistensi

PSIS akan bertindak sebagai tuan rumahnya meski pertandingan dimainkan di Stadion Manahan. Namun tim pujaan Panser Biru dan Snex wajib mempertahankan pencapaian yang sudah dilakukan sejauh ini.

Baca Juga:  Los Blancos Gagal Dapatkan Jasa Erling Haaland, Begini Komentar Carlo Ancelotti

Berada di posisi kedua membuat PSIS minimal wajib melanjutkan tren positif, meski sejumlah pemain harus absen dalam duel nanti. Tiga pemain Mahesa Jenar dipastikan absen karena dipanggil ke Timnas Indonesia U-23, yaitu Pratama Arhan, Alfeandra Dewangga, dan Eka Febri Yogi Setiawan.

Aulanews. ID — Serangan terhadap Hizbullah dengan pager yang terjebak dan radio dua arah, yang disalahkan pada israel, adalah skala baru bukan pendekatan . History Illustrated adalah serangkaian perspektif yang...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist