Seleksi Penyisihan KSN 2021 Tahap I Diikuti 57.845 Siswa SMP

Aulanews.id – Kemendikbud Ristek menyelenggarakan Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) yang saat ini sudah memaasuki babak penyisihan tahap I Kompetisi Sains Nasional (KSN) yang diadakan untuk sekolah jenjang SMP. Pada tahap ini diikuti sebanyak 57.845 peserta yang terdiri dari 337 Kabupaten/Kota serta 3 negara Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN), yang terdiri dari Arab Saudi, Malaysia, dan Mesir.

Pandemi Covid-19 memberikan dampak tersendiri bagi Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Puspresnas, Asep Sukmayadi. Asep meminta supaya pelaksanaan seleksi KSN SMP Tahap 1 ini dilaksanakan di rumah masing-masing ataupun di sekolah dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) yang sangat ketat.

“Mengingat sebagian daerah masih menerapkan kebijakan PPKM, kami berharap Dinas Pendidikan, kepala sekolah dan orang tua untuk selalu mengawasi kesehatan peserta KSN SMP,” tutur Asep, Selasa (14/9/2021).

Seleksi KSN SMP tahap I akan dimulai dari tanggal 14-15 September 2021. Yang dilaksanakan secara daring melalui sistem aplikasi android yang sudah disediakan Puspresnas.

“Pada tanggal 14 September 2021 pada pukul 08.00 s.d. 09.30 WIB dilakukan seleksi bidang lomba Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), dan pukul 13.00 s.d. 14.30 WIB dilakukan seleksi bidang lomba Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Sedangkan pada tanggal 15 September 2021 pukul 08.00 s.d. 10.00 WIB dilakukan seleksi bidang lomba Matematika,” lanjut Asep

Kapuspresnas mengatakan Peserta yang mengikuti seleksi KSN SMP tahap I ini ada tiga peserta terbaik yang mewakili sekolah untuk masing-masing bidang Matematika, Ilmu Pengetahuan Alam dan Ilmu Pengetahuan Sosial.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo menerima kunjungan Pengurus Besar (PB) Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) di Lantai 10 Graha Kemenpora, Jalan Gerbang Pemuda Nomor 3, Senayan, Jumat...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist