Pansus PKB Bakal Berlanjut, PBNU Layangkan Undangan ke Gus Choi

Aulanews.id – Tim bentukan PBNU atau Panitia Khusus (Pansus) PKB akan mengundang Effendy Choirie atau yang karib disapa Gus Choi untuk datang ke Markas PBNU di Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Rabu (7/8/2024).

Politikus NasDem tersebut diketahui adalah bekas kader PKB dan akan dimintai sejarah bagaimana Muhaimin Iskandar akhirnya menjadi ketua umum PBNU. Menurut Wakil Sekjen PBNU Faisal Saimima, sebagai mantan kader PKB, Gus Choi dinilai tahu soal sejarah Muhaimin Iskandar bisa menguasai PKB dan mengalahkan kubu KH Abdurahman Wahid (Gus Dur).

Tim bentukan PBNU atau Panitia Khusus (Pansus) PKB akan mengundang Effendy Choirie atau yang karib disapa Gus Choi untuk datang ke Markas PBNU di Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Rabu (7/8/2024).

Politikus NasDem tersebut diketahui adalah bekas kader PKB dan akan dimintai sejarah bagaimana Muhaimin Iskandar akhirnya menjadi ketua umum PBNU. Menurut Wakil Sekjen PBNU Faisal Saimima, sebagai mantan kader PKB, Gus Choi dinilai tahu soal sejarah Muhaimin Iskandar bisa menguasai PKB dan mengalahkan kubu KH Abdurahman Wahid (Gus Dur).

Faisal memastikan, undangan kepada Gus Choi dilakukan secara resmi dan ditandatangani oleh anggota tim asistensi bentukan PBNU yang juga sekaligus Wakil Ketua Umum PBNU KH Amin Said Husni.

Dalam undangan bernomor surat 2105/PB.03/B.I.01.08/99/08/2024 itu, Effendy diharapkan bisa datang ke Ruang Rapat Lantai 5 Gedung PBNU pada Rabu (7/8) pukul 12.30 WIB.

Sebagai informasi, sudah ada dua tokoh yang diundang PBNU terkait hal ini. Mereka adalah mantan Sekjen PKB, Muhammad Lukman Edy serta Sekjen aktif PKB Hasanuddin Wahid. Namun diketahui, Hasanuddin Wahid tidak menjawab panggilan PBNU untuk hadir dan tidak memberikan konfirmasi apa pun.

Kecanduan judi online yang masif di masyarakat Indonesia menjadi perhatian Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI. Apalagi menurut data Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), pelaku judi online bukan...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist