Aulanews Nasional Update Terkini Volume Lalu Lintas di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Selama Arus Balik Nataru 2023/2024

Update Terkini Volume Lalu Lintas di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Selama Arus Balik Nataru 2023/2024

Aulanews.id – Pada puncak arus balik Nataru 2023/2024 tercatat peningkatan trafik yang signifikan di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).

Total kendaraan yang keluar dari JTTS pada awal arus balik Nataru (26/12) adalah 98.085 kendaraan atau lebih tinggi 50% dari Volume Lalu Lintas (VLL) Normal.

Angka ini merupakan akumulasi dari:

– Kendaraan yang keluar dari Tol Terbanggi Besar – Kayu Agung dengan total 18.668 kendaraan yang melintas atau meningkat 39% dari VLL normal.

– Kendaraan yang keluar dari Tol Palembang – Prabumulih dengan total 27.300 kendaraan yang melintas atau meningkat 43% dari VLL normal.

– Kendaraan yang keluar dari Tol Bengkulu – Taba Penanjung dengan total 2.228 kendaraan yang melintas atau meningkat 102,54% dari VLL normal.

Baca Juga:  Gencar Lakukan Pemberian Vaksin HPV Untuk Karyawan, Jasa Marga Jadi Best Corporate Employee Health Investment Tahun 2023

– Kendaraan yang keluar dari Tol Pekanbaru – Bangkinang dengan total 5.661 kendaraan yang melintas atau lebih tinggi 61.19% dari VLL normal.

– Kendaraan yang keluar dari Tol Pekanbaru – Dumai dengan total 17.477 kendaraan yang melintas atau lebih tinggi 23.09% dari VLL normal.

– Kendaraan yang keluar dari Tol Indrapura – Lima Puluh dengan total 13.355 kendaraan yang melintas atau lebih tinggi 64% dari VLL normal.

– Kendaraan yang keluar dari Tol Binjai – Kuala Bingai dengan total 8.382 kendaraan yang melintas atau meningkat 13,35% dari VLL normal.

– Kendaraan yang keluar dari Tol Sigli – Banda Aceh dengan total 5.014 kendaraan yang melintas atau lebih tinggi 88% dari VLL normal.

Baca Juga:  DAMRI Kembangkan Angkutan Lintas Batas Negara Rute Pontianak – Kuching

Berita Terkait

Kapolri dan Menteri Ara Sepakat Wujudkan 3 Juta RumahKapolri dan Menteri Ara Sepakat Wujudkan 3 Juta Rumah

Menhan Sjafrie Hadiri Jamuan Makan Malam Bersama Delegasi Tentara Pembebasan Rakyat Tiongkok (CPLA)

Terkini

Siaran Langsung

Sosial

Scroll to Top