Search

Ponorogo Music Fest Ambyar Bareng Guyon Waton, Dihadiri Ribuan Pengunjung

CEO Unicorn Production, Muhammad Solikhan, saat acara Ponorogo Music Fest. (Dok. Istimewa)

Aulanews.id – Ponorogo Music Fest yang digelar oleh EO Unicorn Production sukses bikin muda-mudi ambyar di momen akhir tahun 2023. Apalagi pagelaran ini mendatangkan Guyon Waton, sontak ribuan penggemar musik datang memadati Stadion Batorokatong Ponorogo, Sabtu (23/12/2023).

Tak hanya Guyon Waton, panggung spektakuler tersebut juga dimeriahkan oleh band-band local Ponorogo. Hadiri dalam acara yang mengusung tema ‘Menyatukan Suara untuk Budaya’ itu, di antaranya Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, istri Bupati Trenggalek Novita Hardini, dan lainnya.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Ponorogo Music Fest, dari anak muda yang cerdas-cerdas, kreatif, dan pemberani, sehingga mampu mendatangkan Guyon Waton,” kata Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko.

Baca Juga:  Kenangan Manis Alan Cumming Tentang Perannya di 'Spice World'

Kang Giri, sapaan akrab Bupati Sugiri menambahkan, event-event musik dan lainnya hendaknya terus digalakkan di Ponorogo untuk menarik investor dalam berbagai bidang. Bahkan, secara khusus ia meminta EO Unicorn Production mengadakan acara bila dimungkinkan setiap bulan.

“Setiap bulan harus bikin acara biar semakin tras, semakin terorganisir, semakin maju dan semakin kreatif,” ucap Kang Giri.

Ponorogo Music Fest sendiri sebelumnya telah dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata Ponorogo, Judha Slamet. Dalam sambutannya ia menyampaikan apresiasi kepada EO Unicorn Production yang telah mampu menyelenggarakan panggung musik yang meriah.

“Meskipun EO Unicorn Production ini masih baru berumur 6 bulan, namun sudah mampu menggelar event yang sangat luar biasa di Stadion Batorokatong,” ungkapnya.

Baca Juga:  Music Chart Lagu Barat Terbaru 2022 Minggu Ini

Sementara itu, Ketua Panitia Ponorogo Music Fest sekaligus CEO Unicorn Production, Muhammad Sholikan menuturkan, serangkaian acara digelar sejak pagi sampai malam hari. Mulai pagi hingga siang pengunjung disuguhi penampilan 8 band lokal Ponorogo, mulai usia setingkat SD hingga remaja.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Aulanews.id – Ratuasan siswa dan orang tua berkumpul di halaman KB-TK Al Muslim dalam rangka memperingati Hari Buku Nasional. Peringatan Hari Buku Nasional (Harbuknas) bertujuan untuk membangkitkan minat baca dan...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist