Mobil VW Terbakar di Pintu Tol Bogor Selatan

Aulanews.id – Satu unit mobil VW bernopol B-4-YVI mengalami kebakaran di bagian mesin di depan Gerbang Tol (GT) Bogor Selatan, Tol Jagorawi, Bogor, Jawa Barat. Kebakaran diduga akibat korsleting listrik pada mesin mobil. “Kejadian kebakaran di pintu tol Bogor Selatan Tol Jagorawi. Objek terbakar satu unit mobil VW (nopol) B-4-YVI,” kata Kabid Pemadaman dan Penyelamatan Dinas Damkar Kota Bogor Muhamad Ade Nugraha, Ahad (22/10/2023).

Ade menyebutkan tidak ada korban jiwa ataupun luka dalam kejadian tersebut. Kebakaran kecil hanya terjadi pada bagian mesin mobil dan tidak menimbulkan kebakaran besar. “Korban jiwa maupun luka nihil. Percikan api diketahui berawal di bagian mesin, di bawah kap depan,” kata Ade.

Baca Juga:  Ibu Kota Kolombia Memangkas Konsumsi Air Seiring Dengan Berlanjutnya Cuaca Kering

Kebakaran terjadi ketika mobil VW Beatle warna silver tersebut sedang melaju menuju Jakarta melalui Tol Jagorawi GT Bogor Selatan, siang tadi.

Beberapa saat menjelang GT Bogor Selatan, terjadi percikan api pada bagian besin mobil hingga mengeluarkan asap. Mobil kemudian berhenti dan sopir meminta pertolongan kepada petugas tol dan pemadam kebakaran.

“Menurut saksi, tiba-tiba dari dalam kap mesin mobil mengeluarkan percikan api dan mobil pun berhenti di dekat pintu tol Bogor Selatan. (Percikan api) diduga akibat korsleting pada kelistrikan mobil,” kata Ade.

“Penanganan berlangsung selama 10 menit, unit damkar yang diterjunkan ada dua unit,” imbuhnya. (Hb)

Aulanews. ID — Distrik Pengendalian Polusi Udara Kabupaten San Diego akan memperluas perannya dalam mengatasi bau busuk yang mempengaruhi komunitas di dekat tempat limbah tumpah di perbatasan AS Meksiko, menyusul...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist