Spesifikasi dan Harga iPhone 15 yang Bakal Rilis Besok

iPhone 15 (Foto: GSM Arena)
iPhone 15 (Foto: GSM Arena)

Aulanews.id – Ponsel seri terbaru Apple, iPhone 15 bakal rilis besok di acara bertajuk ‘Wanderlust’ yang digelar oleh Apple Park di Cupertino, California, AS, pada Selasa (12/9) pukul 1 PM ET atau Rabu (13/9) pukul 00.00 WIB.

Setidaknya empat iPhone baru, serta beberapa model Apple Watch bakal menjadi pusat perhatian dalam acara tersebut. Perangkat baru juga akan menjadi sorotan utama, karena Apple diperkirakan akan mengubah port pengisian daya menjadi USB-C sebagai tanggapan dari peraturan baru Uni Eropa.

Sejak jauh-jauh hari, rumor mengenai iPhone 15 sudah beredar. Apple dikabarkan bakal kembali merilis ponsel pintarnya dalam empat varian, yakni iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max.

Namun, menurut laporan Engadget, Apple kemungkinan akan mengganti nama model Pro Max menjadi “iPhone 15 Ultra” tahun ini.

Spesifikasi iPhone 15

Layar
Ukuran layar iPhone 15 kemungkinan besar akan tetap sama seperti pendahulunya, iPhone 14. Itu berarti layar 6,1 inci untuk iPhone 15 dan 15 Pro dan layar 6,7 inci untuk iPhone 15 Plus dan iPhone 15 Pro Max. Teknologi ProMotion Display yang memungkinkan perangkat untuk menampilkan refresh rates 120Hz juga dipastikan akan tetap terpasang secara ekslusif untuk varian papan atas.

USB type C
Salah satu yang jadi sorotan pada ponsel seri terbaru Apple adalah kemungkinan mengubah port charging dari lighting ke USB-C imbas peraturan dari Uni Eropa.

INFOGRAFIS: iPhone dari Masa ke Masa
Meskipun Apple dapat menunggu peluncuran iPhone tahun depan untuk memenuhi tenggat waktu Uni Eropa, bocoran dan sumber orang dalam mengindikasikan dengan suara bulat bahwa iPhone 15 tahun ini akan menjadi iPhone yang memulai era iPhone USB-C.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo menerima kunjungan Pengurus Besar (PB) Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) di Lantai 10 Graha Kemenpora, Jalan Gerbang Pemuda Nomor 3, Senayan, Jumat...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist