Aulanews Daerah Jember Diguncang Gempa Magnitudo 6,2

Jember Diguncang Gempa Magnitudo 6,2

Dok. BMKG
Dok. BMKG

Aulanews.id – Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,2 mengguncang wilayah Jember, Jawa Timur pada hari Selasa (6/12/2022). Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan pusat gempa berada di 284 km Barat Daya Jember Jawa Timur.

Lokasi tepatnya berada di 10.75 Lintang Selatan, 113.42 Bujur Timur di kedalaman 10 kilometer. Gempa terjadi pada pukul 13.07 WIB. “Tidak berpotensi tsunami,” tulis BMKG melalui akun Twitter @infoBMKG, Selasa (6/12/2022).

BMKG pun memperingatkan agar warga waspada akan potensi gempa susulan.
“Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi,” demikian dikutip dari situs BMKG.(Vin)

Baca Juga:  Tumbuhkan Budaya Menulis di Pesantren Al Marufiyyah

Berita Terkait

Memperkuat Keterbukaan Informasi, KI dan Baznas Jatim Jalin Kolaborasi

Memperkuat Keterbukaan Informasi, KI dan Baznas Jatim Jalin Kolaborasi

Terkini

Siaran Langsung

Sosial

Scroll to Top