7 Program PCNU Lumajang Untuk Satu Abad NU

Aulanews.id. LUMAJANG – Menyambut hajatan besar ulang tahun ke 100 Nahdlatul Ulama tahun depan, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Lumajang punya kado istimewa untuk organisasi Islam terbesar ini. PCNU Lumajang mengusung 7 program menyongsong 1 Abad NU di Lumajang, Jawa Timur.

Kick Off serangkaian kegiatan menyongsong satu abad NU memang telah diresmikan akhir pekan lalau bersamaan dengan peringatan tahun baru Islam. PCNU Lumajang bahkan sudah membentuk panitia khusus untuk peringatan 1 Abad NU. Ketua Panitia 1 Abad NU PCNU Lumajang, Ahmad Ihwanul Muttaqin mengatakan, rangkaian kegiatan menjelang 1 Abad NU akan dibuat semeriah mungkin dengan melibatkan seratus lebih panitia yang di antaranya diambil dari Lembaga dan Banom sesuai bidangnya.

“Ada tujuh program yang telah kita susun, yaitu kemandirian organisasi, penguatan jamaah dan penataan aset, penguatan organisasi, pekan hari santri nasional, penguatan pendidikan NU, NU Award, dan terakhir resepsi beserta ziarah muassis pada bulan Februari 2023 nanti,” jelas Ihwanul.

Ketua PCNU Lumajang, H Jamaluddin, juga berpesan kepada pengurus NU di semua tingkatan dan Lembaga serta Banom untuk mempersiapkan segala hal terkait peringatan 1 Abad NU.

“Untuk Hari Santri, seperti biasanya kita berkolaborasi dengan pemerintah, saya insyaallah menghadirkan Habib Syech dan akhir Agustus nanti ada apel kebangsaan yang diikuti 5000 kader termasuk Ansor Banser,” ungkap pria yang biasa disapa Abah Jamal ini.

Rangkaian kegiatan tersebut, kata Jamaluddi, merupakan kegiatan yang bersifat mandiri. Sehingga diharapkan semua elemen NU dari tingkat Ranting bisa ikut berkontribusi demi suksesnya ini semua.

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menegaskan komitmen Indonesia untuk mendorong perdagangan yang terbuka, teratur, namun tetap adil dalam Leaders Retreat Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) 2024...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist