Search

Wisata Kuliner Anti-mainstream, Sate Kampret Pasar Legi Jombang

Aulanews.id. JOMBANG – Bila ingin menikmati makanan dengan suasana anti-mainstream, datanglah ke Pasar Legi, Kota Jombang Jawa Timur. Masuk ke tengah pasar, ada warung sate namanya Sate Kampret. Menikmati makanan di tengah pasar di malam hari akan memberikan sensasi tersendiri.

Meski namanya Sate Kampret, sate ini tidak dibuat dari daging anak kelelawar, melainkan daging sapi dengan lumuran bumbu yang pedas. “Dulu kita dengarnya Sate Kampret saya pikir dari kelelawar kampretnya, ternyata karena bukanya malem, jadi ternyata satenya sate sapi cuman kan unik,” kata Wisnu, warga Jombang yang juga pelanggan Sate Kampret Pasar Legi. Apalagi, menurut Wisnu, di Kota Jombang, penjual sate sapi juga jarang ditemukan.

Baca Juga:  Resep Garang Asem Kuliner Khas Semarang

Wisnu menambahkan, biasanya kalau makan sate kambing atau sate ayam selalu bersama bumbu kacang dan kecap. “Disini sate sapi tapi bumbunya nggak kayak biasanya bumbu sate. Bumbunya agak pedes gitu,” tutur Wisnu.

Penikmat sate Kampret juga tak hanya warga Kota Jombang. Warga dari luar kota seperti Surabaya, Malang, Mojokerto, Pasuruan, Kediri hingga Jakarta juga kerap datang ke warung sederhana di dalam pasar Legi Jombang ini.

“Suami saya yang langganan, terus saya diajak kesini, katanya enak” ujar Urifa, pengunjung yang datang dari Pasuruan. Seperti pengunjung lain, awalnya Urifa mengaku kaget dengan nama makanannya yakni sate kampret. Setelah dijelaskan bahwa menunya adalah sate sapi maka ia bersedia mencicipi.

Baca Juga:  Polres Malang Cegah Perundungan di Pesantren

“Di Pasuruan tidak ada warung sate yang tempatnya tersembunyi di dalam pasar seperti ini,” ucap Urifa jujur.  Apalagi, lanjut Urifa, warung ini hanya buka di tengah malam hingga dini hari. Urifa mengaku, tergoda ingin melihat dan merasakan langsung menikmati kuliner tengah malam dengan suasana sekaligus menu yang tidak umum tersebut.

Lihat Galeri Kendall Jenner dan Bad Bunny terus memicu rumor rekonsiliasi usai merayakan Met Gala 2024. Suatu hari setelah berjalan terpisah di karpet merah di Metropolitan Museum of Art di...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist