Laga Brentford vs Manchester United Berpotensi Ditunda

Aulanews.id – Laga Brentford vs Manchester United yang merupakan lanjutan pekan ke-17 Liga Inggris 2021-2022 pada Rabu, 15 Desember 2021 dini hari WIB berpotensi untuk batal digelar.

Menurut laporan Mirror, alasannya karena badai Covid-19 menyerang skuad Manchester United. Dalam laporan yang disampaikan The Athletic, seluruh pemain dan staf Manchester United dinyatakan negatif Covid-19 kelar laga kontra Norwich City pada Minggu, 12 Desember 2021 dini hari WIB.

Namun, ketika hendak berlatih di Carrington pada Minggu (12/12/2021) sore WIB, sejumlah pemain dan staf Manchester United dinyatakan positif Covid-19. Sejauh ini belum diketahui siapa saja pemain yang terkena Covid-19.

Jika banyak pemain yang terkonfirmasi positif Covid-19, laga Brentford vs Manchester United berpotensi ditunda. Jika ditunda, ini merupakan yang kedua laga Liga Inggris 2021-2022 mengalami pergeseran jadwal karena Covid-19.

Sebelumnya, laga Brighton & Hove Albion vs Tottenham Hotspur yang sedianya digelar pada Minggu, 12 Desember 2021 malam WIB juga dibatalkan karena efek Covid-19. Sebelumnya, Tottenham Hotspur juga batal tampil di Liga Konfefensi Eropa pada Jumat, 10 Desember 2021 dini hari WIB juga karena alasan yang sama.

Hanya sekedar informasi, varian baru Covid-19, Omicron, menjadi penyebab dari mulai berantakannya jadwal pertandingan sepakbola di Eropa. Tentu harapannya hal yang tidak diinginkan tidak terjadi, yakni kompetisi ditunda selama beberapa bulan layaknya pada tahun 2020.

Jika laga Brentford vs Manchester United ditunda, Cristiano Ronaldo dipercaya jadi sosok yang paling kesal. Sebab, Cristiano Ronaldo sedang beradaptasi betul dengan pelatih baru Manchester United yakni Ralf Rangnick.

Seiring dengan banyaknya pemain yang absen karena dampak Covid-19, sesi latihan pun takkan berjalan maksimal. Ujung-ujungnya, Cristiano Ronaldo makin sulit sinkron dengan strategi gegenpressing yang ditanamkan Ralf Rangnick.

Namun, di sisi lain, menurut laporan Football Insider, Real Madrid mengintip peluang mendapatkan Cristiano Ronaldo pada Januari 2022. Real Madrid ingin menggapit Cristiano Ronaldo yang kesulitan mengikuti gaya asuhan Ralf Rangnick di Manchester United.

Ditambah lagi, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, merupakan pelatih yang paham betul keinginan Cristiano Ronaldo. Baru-baru ini dalam sebuah kesempatan, Carlo Ancelotti mengaku bakal menerapkan strategi counter attack demi memaksimalkan kualitas dari Cristiano Ronaldo, dari pada mengandalkan gegenpressing yang menyulitkan CR7.

Siaran Langsung

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist