Bongko Mento Gurih Favorit Keraton Jepara

Aulanews.id – Ini adalah masakan khas Jepara, Jawa Tengah, yang merupakan kota kelahiran pejuang emansipasi perempuan yaitu Bongko Mento. Kuliner unik ini, selain lezat juga dikenal sebagai makanan favorit Keraton Jepara.

Selain bisa disajikan untuk keluarga juga bisa membuat Bongko Mento untuk acara santai, seperti arisan atau kumpul bersama sahabat dan teman-teman.

Bongko Mento adalah hidangan yang penyajiannya dibungkus dengan daun pisang. Dibuat dengan cara di dadar dengan berbagai isian, seperti suwiran ayam, jamur kuping, dan soun yang ditumis bersama. Berikut resep lengkap membuat Bongko Mento khas Jepara.

Bahan kulit:
60 gram tepung terigu
150 ml air
1 butir telur, kocok
1/4 sendok teh garam

Bahan isian:
1 1/2 ons dada ayam fillet
3 buah jamur kuping
1/2 ons soun
200 ml santan dari 1/4 butir kelapa

Bumbu halus:
1/2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh ketumbar bubuk
1 sendok teh garam
1 cm lengkuas
2 butir kemiri, sangrai
2 siung bawang putih
8 butir bawang merah

Bahan kuah:
50 ml santan dari 1/2 butir kelapa
1/4 sendok teh garam

Pelengkap:
Daun pisang secukupnya

Cara membuat:
1. Siapkan semua bahan yang dibutuhkan untuk membuat Bongko Mento
2. Lalu ambil fillet dada ayam  lalu cuci hingga bersih, kemudian rebus selama beberapa saat, angkat dan suwir sesuai selera
3. Selanjutnya, cuci jamur kuping hingga bersih. Seduh dengan menggunakan air panas, lalu potong sesuai selera. Sisihkan
4. Panaskan minyak untuk menumis bumbu halus hingga harum. Masukkan suwiran daging ayam tadi bersama santan sedikit demi sedikit, lalu aduk sampai matang
5. Kemudian tambahkan soun dan potongan jamur kuping, sambil tetap diaduk hingga campuran menjadi kering. Matikan api
6. Buatlah kulitnya dengan mencampur kocokan telur, tepung terigu, air dan garam sampai rata
7. Jika sudah, panaskan minyak untuk membuat dadar tipis-tipis sampai adonan habis. Lalu angkat
8. Kemudian ambil selembar dadar, letakkan isiannya, lalu lipat bagian kiri dan kanan. Gulung seperti membuat dadar gulung
9. Setelah semua dadar habis, ambil daun pisang lalu letakkan gulungan Bongko Mento di atasnya. Beri campuran kuah, kemudian bungkus rapi
10. Kukus Bongko Mento yang sudah dibungkus daun pisang dengan api sedang, selama setengah jam hingga matang, angkat.
11. Siapkan piring, sajikan Bongko Mengko.

Aulanews.id – “Jutaan warga Suriah masih berada di luar negara mereka atau berjuang untuk bertahan hidup di negara mereka lanskap kompleks yang terdiri dari otoritas de facto, tentara asing, aktor...

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist