Aulanews.id – Tiga siswa SLB Made Agus Ari Purnawan, M Hafiz Farhan Syafawi, dan Nurul Hikmah akan mewakili Indonesia untuk bersaing di ajang internasional The 13th Salon Culinaire 2023 pada 25-28 Juli 2023 di Jakarta International Expo (JIExpo). Secara berturut-turut, ketiga siswa tersebut berasal dari SLB Negeri 2 Denpasar, SLB Negeri Pembina Palembang, dan SLB-C Negeri Pembina, Kota Banjarbaru
Made Agus akan didampingi oleh I Wayan Sumarsa sebagai guru pendamping. Lalu, M Hafiz akan didampingi Labora Fransisca. Serta Nurul Hikmah didampingi oleh Wuryan Purnami.
Ketiga siswa itu adalah siswa SLB dan SLB-C terpilih yang melalui pembinaan serta seleksi dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas).
“Lewat Pembinaan ini diharapkan peserta dapat mengasah kemampuan dan keterampilannya untuk persiapan menuju ajang The 13th Salon Culinaire 2023,” kata Pelaksana Tugas Kepala Puspresnas Kemendikbudristek, Hendarman (27/6/2023).
Ucu Sawitri, salah satu pembina, menuturkan pembinaan tata boga tahap II dilakukan dalam rangka mematangkan persiapan peserta mengikuti The 13th Salon Culinaire 2023. Dia berharap dengan pembinaan ini, maka kemandirian peserta makin terbentuk.
“Di pembinaan tahap kedua ini mereka difokuskan pada timing atau pembagian waktu untuk pembuatan kue,” ujar Ucu.
Tak hanya itu, menurut Ucu pembinaan tahap kedua tersebut juga untuk penguatan mental karena di industri nantinya harus memiliki kekuatan fisik, mengelola pekerjaan, dan memiliki kepercayaan diri untuk memperoleh karakter masing-masing.