Rektor Unzah Terpilih Menjadi Ketua Forpim PTKIS Wilayah IV Kopertais Jawa Timur

Aulanews.id.Probolinggo.Rektor Universitas Islam Zainul Hasan atau Unzah GenggongKabupaten Probolinggo, Dr. Abd. Aziz, M.Ag terpilih sebagai Ketua Umum Forum Pimpinan (Forpim) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta Kopertais Wilayah IV Jawa Timur, Masa Bakti 2022-2026.

 

Rektor Universitas Islam Zainul Hasan atau Unzah GenggongKabupaten Probolinggo, Dr. Abd. Aziz, M.Ag terpilih sebagai Ketua Umum Forum Pimpinan (Forpim) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta Kopertais Wilayah IV Jawa Timur, Masa Bakti 2022-2026.

 

Usai musyawarah, Aziz menyebut ini sebagai hari bersejarah bagi dirinya. “Ini takdir dari Allah SWT, takdir terbaik yang harus saya terima sebagai wujud panggilan jiwa untuk menjadi pejuang pendidikan,” katanya.

Baginya, menjadi ketua umum Forpim PTKIS Kopertais IV Jawa Timur merupakan amanah. Juga sebagai ladang perjuangan untuk mengubah kondisi perguruan tinggi di bawah Kementerian Agama RI.

“Dari peringkat baik akan kita upayakan menjadi sangat baik, dan yang sudah sangat baik akan kita upayakan menjadi perguruan tinggi yang unggul,” ujar Aziz.

Untuk itu, lanjutnya, perlu dilakukan pengembangan sumber daya manusia, pengembangan karir dosen, pengembangan penelitian dan pengabdian, serta jurnal. Baik jurnal nasional maupun scopus.

Sebagai pimpinan forum pimpinan yang membawahi 178 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta se-Jawa Timur, Rektor Unzah Genggong ini berharap dapat mengabdi dan berkhidmah kepada bangsa melalui pendidikan tinggi keagamaan.( fik )

 

Siaran Langsung

Kiai Bertutur

Sosial

Add New Playlist