Tanggapan positif atas adanya buku digital dikatakan oleh salah seorang mahasiswi asal Bandarlampung, Melisa. “Buku digital atau yang awam dikenal E-Book memang lebih digemari oleh kami yang menempuh pendidikan tinggi. Sebab lebih mudah dan cepat,” kata Melisa.
Ia mengatakan dengan adanya buku digital juga akan lebih mudah dalam melakukan pengutipan. “Kami biasanya untuk pengutipan melalui aplikasi jadi dengan buku digital lebih mudah saat mau membuat footnote atau bodynote di karya ilmiah,” ucap dia lagi.